Jelita Cake

Jelita Cake

Jelita Cake Photo

Persiapan Pembuatan Jelita Cake

Ingredients
Gramatur
Telur
Gula halus
Terigu
Maizena R&W
Susu bubuk
SP R&W
Margarin
Bos
Vanili bubuk R&W
Pewarna R&W
300
125
150
20
10
25
125
25
2
Secukupnya

Berikut tahapan cara pembuatannya
1. Kocok margarin dan Bos sampai creamy lalu sisihkan.
2. Campur telur, gula halus, terigu, Maizena R&W dan susu bubuk mixer dengan kecepatan rendah sekitar satu menit.
3. Setelah adonan tersebut tercampur, masukkan SP R&W mixer kembali dengan kecepatan tinggi sampai kental dan ringan.
4. Ambil adonan sebanyak 100 gr lalu sisihkan.
5. Masukkan margarin kocok tadi kedalam adonan yang sudah diambil 100 gr aduk sampai tercampur sempurna dengan speed rendah.
6. Cetak kedalam loyang ukuran 24x24x5 cm.
7. Ambil adonan 100 gr tadi lalu bagi menjadi beberapa bagian untuk di warnai sesuai motif yang di inginkan.
8. Setelah proses menggambar selesai panggang pada suhu api bawah 170 C dan api atas 160 C selama 35 menit..

Berikut video live tutorial Demo membuat Jelita Cake bersama Rajawali berkolaborasi dengan Signora

Resep Lainnya